Kota kecil benama Tain L’Hermitage yang dekat dengan kota Lyon, Perancis ini merupakan tempat berdirinya pabrik cokelat tersohor di dunia bernama Valrhona. Jika anda berkesempatan mengunjungi kota ini, jangan lupa untuk singgah di Valrhona Ecole du Grand Chocolat, yang merupakan sekolah bagi para juru masak profesional, ahli pembuat cokelat dan penghias cokelat. Disana anda bisa mengikuti program khusus bagi para pemula agar mampu membuat hidangan penutup berbahan dasar cokelat yang menakjubkan. Program pelatihan ini berlangsung selama 3 hari. Walaupun berasal dari sebuah kota kecil seperti Tain L’Hermitage yang berada di posisi sembilan daftar Top 10 Kota Tujuan Wisata bagi Penggemar Cokelat terbaik di dunia versi Klub Sepuluh, Valhorna yang didirikan oleh seorang ahli pastri bernama Monsieur Guironnet pada tahun 1922 itu telah menjadi salah satu produsen cokelat paling terkemuka di dunia.
Top 10 Kota Tujuan Wisata bagi Penggemar Cokelat
9. Tain L’Hermitage, Perancis
0 Response to "Top 10 Kota Tujuan Wisata bagi Penggemar Cokelat"
Posting Komentar